ILANA TAN: JANGAN TAKUT GAGAL
-->
Kali ini, kata ILANA TAN. Penulis novel Summer in Seoul, Autum in Paris, Winter in Tokyo. Aku kutip dari malajah Story.
“Jangan takut gagal karena kegagalan adalah sebuah keberhasilan yang tertunda. Teruslah menulis dan belajar singkirkan rasa bosan untuk belajar dan coba hal baru, tapi tahu batas. Jangan jadi anak alim! Maksudnya di sini, jangan belum-belum kamu merasa ciut untuk melakukan hal-hal baru yang belum tentu sepenuhnya negative dan malah bisa memperluas wawasanmu akan dunia non-formal maupun non-akademis saja. Clubbing bukan hanya identik dengan tim cheerleaders atau tim-tim ‘gaul’ aja. Perpustakaan bukan hanya tongkrongan kutu buku dan orang katro saja. Coba segala hal di sekeliling kamu, dengan syarat kamu tahu batas; yang postif diteruskan, yang negatif tentu di-stop”
“Menulis bukan sekadar bakat, tapi yang pertama adalah kamu harus menyukai kegiatan ini, mencoba meluangkan waktu untuk menulis tiap harinya (walau Cuma sebentar) dan tiap kali kejenuhan atau kebuntutan ide datang, berusaha menyikapinya dengan tenang (bukannya panic dan BT). Seorang penulis juga harus suka membaca karena dengan begitu ia akan mendapat banyak referensi dan ilmu baru agar bisa menemukan gaya menulis yang paling tepat untuk dirinya.”
“Pada intinya writer’s block (kebuntuan menulis) akan muncul pada semua penulis, bahkan penulis yang jam terbangnya sudah tinggi sekalipun. Yang membedakan adalah bagaimana cara si penulis menyikapi kebuntuan menulis tersebut dan hal itu adalah seseuatu yang harus diasah, lahir dari kebiasaan mengatasi masalah…”
Keren..keren..inspiratif banget kata-katanya. Semoga mampu menggetarkan hatiku juga hatimu sehingga semangat itu tak akan pernah padam.
Sumber: STORY TEENLIT MAGAZINE Edisi 9/ Th. I/ 25 Maret 2010-24 April 2010, halaman 85.
Belum ada Komentar untuk "ILANA TAN: JANGAN TAKUT GAGAL"
Posting Komentar